Bhabinkamtibmas Polsek Curug Sambangi Poskamling, Ajak Warga Aktif Jaga Keamanan Lingkungan

    Bhabinkamtibmas Polsek Curug Sambangi Poskamling, Ajak Warga Aktif Jaga Keamanan Lingkungan

    TANGERANG - Bhabinkamtibmas Kelurahan Sukabakti, Aiptu Andri Yanto, dari Polsek Curug, melaksanakan giat sambang ke Pos Kamling di Kampung Sukabakti RT 02/RW 12 pada Selasa malam (3/9). Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 23.30 WIB ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka.

    Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Andri Yanto bertemu dengan Bapak Samhani dan beberapa warga yang sedang bertugas jaga di pos kamling. Ia mengajak warga untuk tetap aktif dan peduli terhadap keamanan lingkungan, terutama saat melaksanakan tugas ronda malam. "Kita harus selalu waspada, terutama pada jam-jam rawan. Patroli keliling kampung secara rutin sangat penting untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas, " ujar Aiptu Andri kepada warga.

    Selain itu, ia juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, mengingatkan warga agar segera melaporkan jika ada hal-hal mencurigakan atau kejadian yang memerlukan intervensi aparat keamanan. "Jika ada informasi terkait keamanan di wilayah ini, jangan ragu untuk segera menghubungi saya atau langsung ke Polsek Curug, " tambahnya.

    Warga yang hadir dalam kegiatan tersebut menyambut baik ajakan dan arahan dari Aiptu Andri Yanto. Mereka berkomitmen untuk terus menjaga keamanan lingkungan dengan lebih aktif melakukan ronda dan patroli malam. (Hendi) 

    tangerang
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Kapolresta Bandara Soetta: Pengamanan Kedatangan...

    Artikel Berikutnya

    Cegah Gangguan Kamtibmas, Personel Gabungan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Tim Nasional Kebaya Indonesia Luncurkan Buku 'Kebaya, Keanggunan Yang Diwariskan
    Pengawalan Kotak Suara Pemilu di Kelurahan Bencongan Berlangsung Aman
    Kapolri Serukan Pilkada 2024 Aman dan Damai, Jaga Persatuan Bangsa
    Raib.! Modus Pinjam Motor Teman, Korban Lapor Polisi
    Hefi Irawan, S.H Ketum YLPK PERARI Meminta Timsel Telusuri Rekam Jejak Calon Komisioner Bawaslu Pesawaran Lampung 
    Berakhir 3-0, Laga Persita Vs Rans Nusantara Dijaga 641 Personel
    Di klaim Tanah Milik PT. Bumi sejahtera Puramas, Pemilik Tanah : Saya Beli Kepada Ahli Waris dan Belum Pernah Dijual Belikan
    Buntut Raib Uang Rp.100 Jt di area Steril Parkiran Mardi Gress Citra Raya, Jumadil Qubro: Penyedia Jasa Parkir Harus Bertanggung Jawab
    Di klaim Tanah Milik PT. Bumi sejahtera Puramas, Pemilik Tanah : Saya Beli Kepada Ahli Waris dan Belum Pernah Dijual Belikan
    Hefi Irawan, S.H Ketum YLPK PERARI Meminta Timsel Telusuri Rekam Jejak Calon Komisioner Bawaslu Pesawaran Lampung 
    Raib.! Modus Pinjam Motor Teman, Korban Lapor Polisi
    Kampus STIH Painan Cikupa Gelar Seminar Ketenagakerjaan Undang Aktivis Buruh Kabupaten Tangerang
    Yayasan Perlindungan Konsumen YPK TAJJALI Angkat Bicara Terkait Dilaporkannya Wanita Asal Cikande Hanya Karna Tidak Bisa Bayar Cicilan HP
    Dihari Kebahagiaan, Kasat Reskrim Polresta Tangerang Berbagi ke Pondok Lansia Berdikari
    Setor 4000 Link Berita Perhari, Polisi Jangan Jauhi Wartawan Fast Respon, Takutnya Ditulis Oknum Polisi Sombong
    DPD DAG Provinsi Banten Deklarasi Dukungan Menangkan Airin Rachmi Diany di Pilgub Banten 
    Polsek Pondok Gede Hadir di Peringatan Maulid Nabi, Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024 di Pondok Gede
    Bhabinkamtibmas Polsek Legok Bantu Warga Memotong Pohon Tumbang Yang Menutupi Jalan

    Ikuti Kami